Hosting Your Business Can Count On - GoDaddy.com

Rabu, 19 September 2012

Apa Itu Komputer ?


Komputer, apa sih pengertian komputer itu. Banyak sekali pengertian dari komputer itu, setiap orang memiliki definisi yang berbeda-beda.

Kalau menurut saya komputer adalah suatu alat elektronik yang dapat digunakan untuk membantu pekerjaan manusia seperti mengetik, mengolah data seperti teks, gambar dan suara sampai mencetak hasil pengolahan data tersebut. Mengapa saya bilang elektronik, karena terdiri dari komponen-komponen elektronika seperti resistor, kapasitor, transistor, IC (Integrated Circuit) dan lain-lain.

Secara garis besar komputer terdiri atas 3 bagian, yaitu :

1. Bagian Masukan/Input

Bagian ini tugasnya memberi data yang akan diolah ke komputer. Contohnya adalah keyboard, mouse dan scanner.

2. Bagian Pusat Pemrosesan Data

Bagian ini tugasnya mengolah data yang sudah dimasukan oleh bagian masukan/input untuk selanjutnya dikirim ke bagian keluaran/output. Bagian ini adalah CPU (Central processing Unit). Bagian ini terdiri dari prosesor, mainboard, memori, harddisk, dan lain-lain.

3. Bagian Keluran/Output

Bagian ini tugasnya menampilkan data yang sudah diolah.Contohnya adalah monitor, proyektor dan printer.

Untuk penjelasan selanjutnya silahkan baca artikel saya selanjutnya.

0 komentar:

Posting Komentar